Syaiful Huda Minta LPTK Jadi Penggerak Utama Transformasi Guru

    Syaiful Huda Minta LPTK Jadi Penggerak Utama Transformasi Guru
    Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda

    JAKARTA - Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda meminta agar Lembaga Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (LPTK) menjadi penggerak utama transformasi guru dalam Peta Jalan Pendidikan. Pada konteks ini, Huda mengaku pihaknya belum sesuai dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

    “Terkait transformasi guru, kami ingin agar sektor utama yang menjadi sokoguru adalah LPTK. Pada konteks ini, kami belum sesuai dengan Kemendikbudristek, ” ujar Huda, beradasarkan keterangan pers yang diterima Parlementaria, Rabu (5/5/2021). Huda menambahkan LPTK memegang peranan kunci karena merupakan penghasil sumber daya manusia (SDM) pendidik.

    Meskipun saat ini, Kemendikbudristek memiliki program transformasi guru seperti Guru Penggerak. “Di mata kami, LPTK memegang peranan kunci dalam rangka revitalisasi. Oleh karena itu, kami meminta agar LPTK memegang peranan kunci dalam rangka transformasi guru pada masa yang akan datang, ” terang Huda.

    LPTK hendaknya menjadi pusat transformasi karena menghasilkan pendidik dari hulu ke hilir. Hal itu belum termakhtub di dalam konsep Peta Jalan Pendidikan 2020-2035. Dalam rekomendasi panja Peta Jalan Pendidikan DPR, lanjut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu, merekomendasikan Kemendikbudristek menjadikan LPTK sebagai institusi terdepan dalam menyiapkan guru.

    “LPTK harus menjadi institusi utama dalam proses transformasi dan menyiapkan guru yang terbaik, ” imbuh legislator dapil Jawa Barat VII itu. Huda menjelaskan Peta Jalan Pendidikan tersebut bertujuan agar ganti menteri tidak ganti kebijakan. Peta Jalan Pendidikan menjadi panduan dalam kebijakan pendidikan ke depan dan tidak mengalami perubahan seiring dengan penggantian pejabat. (tn/sf)

    Syaiful Huda DPR RI KOMISI X PKB
    Tony Rosyid

    Tony Rosyid

    Artikel Sebelumnya

    Netty Prasetiyani: Pemerintah Harus Jelaskan...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Sah, Karso Terpilih sebagai Ketua Pengurus Pusat Ikatan Alumni Uluwiyah (Ilmiah) Mojokerto
    Menembus Kabut, Menuju Negeri Diatas Awan Bali Timur
    Segenap Civitas Academica Fakultas Hukum Universitas Udayana Mengucapkan Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan
    Betonisasi di Jalan Bojong Teluknaga, Ketua DPC LSM Geram Banten: Kemana Pengawasan PPTK

    Ikuti Kami